Hokkaido Chiffon Cupcake ala Nana Hanif.
Kamu dapat memasak Hokkaido Chiffon Cupcake ala Nana Hanif menggunakan 14 bahan dan 6 langkah. Simak cara memasak Hokkaido Chiffon Cupcake ala Nana Hanif yang sederhana.
Bahan-bahan membuat Hokkaido Chiffon Cupcake ala Nana Hanif :
- Bahan A :.
- 40 gr susu cair.
- 20 gr susu cheddar parut halus (boleh skip).
- 20 gr minyak goreng.
- 2 butir kuning telur.
- 40 gr tepung terigu protein sedang.
- 20 gr gula pasir.
- Bahan B :.
- 2 butir putih telur.
- 20 gr gula pasir.
- 1/2 sdt air perasan lemon / jeruk nipis.
- sesuai selera Filling :.
- Selai strawberry.
- Gula halus.
Cara memasak Hokkaido Chiffon Cupcake ala Nana Hanif
- Panaskan dahulu susu cair diatas panci kecil. Masukkan keju parut,aduk2 hingga larut. Dinginkan..
- Campur semua bahan A, aduk2 sampai tercampur rata dan creamy..
- Kocok bahan B sampai stiff peak / dibalik ngga tumpah. (note : masukkan gulanya bertahap ya jangan sekaligus)..
- Ambil 1/3 adonan putih telur (bahan B) campurkan keadonan kuning telur (bahan A) biasa disebut *tehnik pancing. Aduk balik sampai tercampur rata. Selanjutnya tuang adonan kuning telur tadi ke dalam adonan putih telur. Aduk balik sampai rata. Note : *foto langkah tehnik pancingnya ngga kefoto lupa 🙏.
- Tuang kedalam cetakan panggang dengan api kecil 30 menit sampai matang. Note : saya pakai oven api bawah 170'c 25 menit,lalu api atas 10 menit (sesuaikan dengan oven masing2 ya moms 😁). Matang angkat. Taruh di rak pendingin. Note : jangan kaget klo waktu dioven mengembang bagus tapi pas keluar oven stlh agak dingin menciut, memang seperti itu kok 😁. (Maaf langkah ini lupa kefoto 🙏).
- Beri filling dengan cara tusukkan dengan spuit. Semprotkan dari dalam hingga sedikit keluar (klo bingung lihat di youtube ya 😅). Terakhir taburi gula halus..